Inilah cara membuat telur ceplok kuah tumis kecap yang mudah namun enak.

Bahan Telur Ceplok Kuah Tumis Kecap:
- 5 butir telur ayam
- 5 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- buah cabai keriting merah
- 1 batang daun bawang
- 1 mangkuk kecap manis (sesuai selera)
- 5 buah cabai rawit hijau
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt gula
- 1/2 sdt lada
- 1/2 gelas air
Cara Membuat Telur Ceplok Kuah Tumis Kecap
- Iris bawang merah, bawang putih, cabai merah, dan daun bawang.
- Ceplok semua telur.
- Setelah itu tumis bawang merah, bawang putih, dan cabai merah, sampai layu dan wangi.
- Masukkan air dan kecap, aduk sampai mendidih
- Masukkan telur, cabai rawit, garam, gula, dan lada, tunggu hingga kuah menyusut.
- Sajikan dengan irisan daun bawang.
Demikianlah cara membuat telur ceplok kuah tumis kecap, mudah ya… Selamat mencoba.